Selamat Datang, dinar health berisi artikel kesehatan yang diambil dari sumber text book.

Kamis, 07 Agustus 2008

asma

SEJARAH
Menurut FLIPSEN & JANSSEN (1979) asma adalah penyakit yang ditandai dengan serangan-serangan sesak atas dasar obstruksi jalan nafas perifer diselingi interval-interval bebas keluhan.
SEARS (1991) mengatakan bahwa dalam prakteknya adanya kombinasi keluhan sesak nafas, rasa dada yang terhimpit, suara nafas ngiik-ngiik (wheezing) dan batuk, ditambah dengan sifat hilang timbul, yang akan menjadi indikasi untuk menentukan diagnosis asma.
EPIDEMIOLOGI
Pada umumnya dikatakan bahwa penyakit asma dijumpai di seluruh dunia, dan menyerang baik pria maupun wanita, dari seluruh lapisan sosial ekonomi dengan prevalensi yang berkisar antara 1-10%.
Peningkatan di Asia lebih kecil dibandingkan dengan dunia Barat. Hal ini tampak pada berbagai penelitian epidemiologis. di Hongkong prevalensi asma pada anak-anak kelompok usia 13-14 tahun pada tahun 1980 baru mencapai 2 % untuk meningkat menjadi 4,8% pada tahun 1989 dan pada tahun 1995 telah mencapai 11%.
Serangan pertama dapat timbul pada masa kanak-kanak ataupun pada usia setengah umur. pada anak laki-laki lebih sering dijumpai asma dibandingkan anak perempuan, tetapi hal ini tidak begitu berbeda pada penderita dewasa.
ETIOLOGI
Kombinasi antara faktor pencetus dan kerentanan akan menimbulkan obstruksi bronkeolus karena :
1. kontraksi otot polos
2. edema mukosa
3. hipersekresi lendir
Akibat akhir dari hal tersebut akan menimbulkan sesak nafas yang akan disertai suara nafas tambahan ngiik-ngiik (wheezing)
Berdasarkan faktor pencetus asma dibagi menjadi:
a. ekstrinsik
b. intrinsik
Pada asma ekstrinsik yang biasanya mulai timbul pada masa kanak-kanak selalu akan ada faktor pencetus dari luar yang dapat menimbulkan serangan sesak. oleh karena itu pada asma tipe ini akan ditemukan gejala alergi seperti dermatitis, rinitis, dan sebagainya. Disamping itu juga akan terjadi peningkatan kadar igE dan eosinofil dalam darah maupun dahak serta tes kulit yang positif pada satu atau lebih alergen.
Pada asma Intrinsik yang biasanya timbul pada usia dewasa sampai setengah umur tidak akan ada gejala alergi yang jelas, tes kulit negatif, IgE normal, disamping itu serangan sesak umumnya lebih berat dan interval bebas sesak lebih singkat.

Tidak ada komentar:

COMMENT


Free chat widget @ ShoutMix