Selamat Datang, dinar health berisi artikel kesehatan yang diambil dari sumber text book.

Minggu, 10 Agustus 2008

ANATOMI KULIT

ANATOMI KULIT

Pendahuluan
Kulit merupakan organ tubuh paling luar. Luas kulit orang dewasa 1,5 m2 dengan berat 15% berat badan. Kulit yang elastic dan longgar terdapat pada palpebra, bibir dan preputium, ulit yang tebal dan tegang terdapat di telapak kaki dan telapak tangan dewasa. Kulit yang tipis terdapat pada muka, kulit yang lembut terdapat pada leher dan badan, dan kulit yang berambut kasar terdapat pada kepala.

Anatomi Kulit Secaar Histopatologik
Kulit terdiri dari 3 lapisan :
1. Lapisan epidermis (kutikel)
2. Lapisan dermis (korium, kutis vera, true skin)
3. Lapisan subkutis (hypodermis)
4. Subkutis ditandai dengan adanya jaringan ikat longgar dan jaringan serta sel lemak.
Lapisan Epidermis
Lapisan epidermis terdiri dari 5 lapisan yaitu :
a. Stratum korneum (lapisan tanduk)
Adalah lapisan kulit yang paling luar yang terdiri dari beberapa lapis sel gepeng yang mati, tidak berinti dan protoplasmanya telah berubah menjadi keratin (zat tanduk)
b. Stratum lusidum
Merupakan lapisan sel gepeng tanpa inti dengan protoplasma berubah menjadi eleidin (protein). Tampak jelas pada telapak tangan dan kaki.
c. Stratum granulosum (lapisan keratohialin)
Merupakan 2 atau 3 lapisan sel gepeng dengan sitoplasma berbutir kasar dan terdapat inti di antaranya. Mukosa biasanya tidak memiliki lapisan ini. Tampak jelas pada telapak tangan dan kaki.
d. Stratum spinosum (stratum malphigi)
Nama lainnya adalah pickle cell layer (lapisan akanta). Terdiri dari beberapa lapis sel berbentuk pologonal dengan besar berbeda-beda karena adanya proses mitosis. Protoplasma jernih karena mengandung banyak glikogen dan inti terletak ditengah-tengah. Makin dekat letaknya ke permukaan bentuk sel semakin gepeng. Dinatara sel terdapat jembatan antar sel (intercellular bridges) terdiri dari protoplasma dan tonofibril atau keratin. Penebalan antar jembetan membentuk penebalan bulat kecil disebut nodus bizzozero. Diantara sel juga terdapat sel langerhans.
e. Stratum basale
Terdiri dari sel berbentuk kubus tersusun vertical pada perbatasan dermo-epidermal. Berbaris seperti pagar (palisade). Mengadakan mitosis dari berbagai fungsi reproduktif dan terdiri dari 2 jenis sel :
a. Sel berbentuk klumnar dengan protoplasma basofilik inti lonjong dan besar , dihubungkan satu dengan yang lain dengan jembatan antar sel.
b. Sel pembentuk melanin (melanosit) atau clear cell merupakan sel berwarna muda dengan sitoplasma basofilik dan inti gelap dan mengandung butiran pigmen (melanosomes).

1 komentar:

Anonim mengatakan...

makasih yah info2nya...

COMMENT


Free chat widget @ ShoutMix